Sabtu, 13 Juni 2020

Mengisi Waktu Luang 
Disela -sela WFH
Oleh: Kartini,S.Pd
Guru SLBN Bekasi Jaya 
Kota Bekasi

Work From Home selama masa pandemi, tentu banyak waktu luang yang harus kita isi dengan kegiatan yang positif dan menambah ilmu, wawasan serta teman-teman baru tentunya.
Jika kegiatan yang kita lakukan menghasilkan sesuatu yang bermanfaat tentu akan memberikan kebahagiaan tersendiri dalam hati.
Diantara kegiatan selama WFH yang aku lakukan adalah mengikuti kelas-kelas online, mulai dari kelas membuat pantun, menulis buku antalogi, hinga pelatihan daring yang diselenggarakan oleh tikomdik,Disdik Jabar dan seamosen.
Alhamdulilah hasil dari semua kegiatan selama WFH disela-sela kegiatan rutin mengajar dan mengurus anak dan rumah, sudah menghasilkan beberapa buku antalogi bersama guru-guru hebat diseluruh nusantara.


Buku tersebut berjudul Layar Impian, kumpulan kisah tentang perjuangan meraih cita-cita dan impian, dan dua buah buku kumpulan pantun nasehat dan kumpulan pantun nasehat guru untuk siswa yang merupakan antalogi pantun guru-guru yang tergabung dalam perkumpulan rumah seni Asnur.



Dan satu lagi yang masih dalam proses dan kelasnya masih berlangsung saat ini yaitu buku antalaogi Semangat Menulis Bersama Bu Kanjeng yang merupakan kumpulan resume hasil belajar menulis bersama Omjay, penerbit Andi dan PGRI


Semoga bukunya cepat lahir dan memberikan manfaat bagi pembacanya
Aamiin...


10 komentar: