Sabtu, 15 Agustus 2020

HUT Kabupaten Bekasi

Wajahmu Diusia Tujuh Puluh
Oleh: Kartini
Tak terasa usiamu kini memasuki usia senja.

Tujuh puluh tahun kini usiamu, sebuah angka yang menunjukan kedewasaan untuk sebuah usia, bahkan dapat dikatakan akan memasuki usia senja.

Di usiamu yang kian matang ini, sudah banyak perubahan dan kemajuan yang kau alami, untuk kemaslahatan umat dan penghuni di rumahmu yang begitu banyak daya tarik bagi setiap orang yang memiliki rasa untuk memajukan dan menjadikanmu sebuah daerah yang makin maju dan modern.

Tujuh puluh tahun yang lalu kau hanya sebuah daerah pedesaan yang nyaman dipenuhi berbagai tumbuhan hijau dan hamparan sawah dan ladang yang luas membentang.

Namun kini sedikit demi sedikit penampakan wajahmu mulai berubah, para investor berdatangan memoles wajahmu mengubah penampakan wajahmu.

Dahulu...
Padang rumput terhampar luas
Rindang pohon berjajar indah
Sawah ladang terbentang luas
Air sungai mengalir jernih

Dahulu...
Kicau burung terdengar merdu
Udara sejuk terasa dipagi hari
Menggugah semangat dihati
Memupus lelah dan penat di kalbu

Namun kini..
Padang rumput nan hijau
Berganti aspal hitam berbau
Rindang pohon nan indah
Berganti gedung tinggi nan megah

Kicau burung nan merdu
Berganti deru kendaraan berdebu
Sawah ladang nan indah
Berganti rumah-rumah nan mewah

Bekasi
Kini wajahmu telah berubah
Berubah mengikuti jaman
Jaman yang semakin modern

Bekasi
Sungguh kurindu
Rindu wajahmu dahulu
Wajah desa nan lugu.

Namun kusadar bahwa didunia ini tak ada yang tak berubah, kecuali perubahan itu sendiri.

Selamat HUT Kabupaten  Bekasi

Semoga perubahan pada dirimu selalu membawa keberkahan bagi semua
Aamiin yarobbalalamiin..

Bekasi, 15 Agustus 2020

Tulisan ini sudah di muat di
https://majalahedukasi.my.id/blog/2020/08/15/wajahmu-diusia-tujuh-puluh/

4 komentar: